Nazala Bag
Kulit sintetis premium
Dijamin awet dan jahitan rapi
Harga: Rp. 285.000
Ukuran tas 26 x 8 x 23 cm
1 Kantong depan
1 Kantong dengan zipper
2 Kantong tanpa zipper
Order via SMS/ WA 081615466910
Nazala merah
Nazala Baby pink
Nazala Biru
Nazala Abu-abu
Akhirnya saya posting lagi blog ini. Awalnya, toko online ini saya mau pindah total ke heezab.com, tapi ternyata masih banyak juga yang mampir ke toko yang ini. Jadi, daripada toko ini dibiarin sepi, tidak ada dagangannya sama sekali, ya tidak apa-apa lah luangkan waktu sebentar untuk posting di sini. Tapi, jualannya masih sama dengan yang di
heezab.com :) Dan, untuk posting perdana di tahun 20017 ini saya tidak memasarkan baju atau kerudung, tetapi tas! Ya, tas! Yuk, terusin baca, siapa tahu senang dengan tulisan saya :) Walaupun nggak beli juga nggak apa-apa, yang penting dapat manfaat dari tulisan saya. Alhamdulillah... :)
Nazala Bag ini produk dari brand Emgie Bags. Emgie Bags adalah brand baru di dunia tas. Pemiliknya bernama Sri Irna Anggraini (saya biasa memanggilnya Mbak Anggi). Beliau kakak kelas saya sewaktu SMA. Sekarang berdomisili di Bogor. Monggo Bunda-bunda yang domisili di Bogor kalau mau mampir langsung ke workshopnya :)
Mbak Anggi punya insting bisnis yang kuat, dan visi bisnisnya pun tidak main-main. Emgie ingin menggusur dominasi tas KW, merayu ibu-ibu, kaka-kakak cantik untuk stop beli tas KW dan beralih ke tas dalam negeri yang kualitasnya lebih bagus dengan harga yang sangat terjangkau!
Nah, sekarang, kenapa saya mau ikut memasarkan Emgie? Pertama, karena saya suka tas. Perempuan rata-rata suka tas ya??? Kalau pun ada yang tidak suka tas, yahhh nggak apalah disuka-sukain, dipaksain suka :) Karena satu tas aja nggak cukup lho! Serius! hehehehe.
Terus, saya lihat bahan Emgie bags bagus-bagus dan modelnya juga sesuai dengan selera saya. Soal harga, jangan ditanya! Bunda-bunda yang biasa langganan Elizabeth bags, pasti nggak akan keberatan buat beli Emgie. Apalagi, tas Nazala ini! Jauh lebih ekonomis dibanding tas Elizabeth model sling bag yang saya beli. Swear tekewer-kewer...! Saya beli sling bag Elizabeth seharga IDR 350.000, dan Nazala bag ini hanya dibandrol IDR 285.000. Jauh selisih harganya! Padahal kualitasnya sama!!!
Satu lagi, yang bikin saya paling happy dengan tas-tas dari Emgie bags. Bagian kantong dalamnya dari bahan suede! Ini nih buktinya.
Selain karena lebih ekonomis, ada alasan lain membeli koleksi Emgie Bags: Koleksi tas kita jadi lebih beragam. Jadi ada banyak brand yang nongkrong di lemari koleksi. Betul??? Juga, kita jadi bisa upgrade pengetahuan soal tas. Dengan memiliki sendiri tas-tas dari berbagai macam brand, kita jadi tahu keunggulan dan kelemahan masing-masing tas. Kita bisa rasakan handfeelnya dan tahu ini jenis kulit A, B, C, D, dan seterusnya.
Sekarang, kita bikin review yuk khusus tas Nazala.Tas Nazala ini modelnya sling bag. Atau kita biasa sebut tas selempang. Saya paling suka tas model begini ini. Ukuran tidak terlalu besar, juga tidak terlalu kecil. Cocok untuk keluar jalan-jalan. Hp bisa masuk, tablet punya anak juga bisa masuk, dompet dan sebotol air mineral juga bisa sekalian dibawa. Perlu apa lagi pas jalan? Itu aja udah cukup, kan? Tas model Nazala ini juga oke buat dibawa kondangan. Apa lagi kalau kondangan keluar kota. Buat saya yang tidak begitu suka bawa clutch atau pouch-pouch cantik khusus kondangan, andalan saya yah tas semacam Nazala ini. Jujur saja saya merasa ribet kalau harus tenteng-tenteng tas di tangan. Kalau pakai sling bag begini kan praktis, tinggal cantolin ke pundak. Apalagi, kalau kondangannya bawa baby. Gendong baby aja udah repot, jadi makin ribet kalau tangan ini masih harus bawa clutch. Eheheheh. Alasan yang sangat tidak seksi ya???
Well, Bunda-bunda dan Kakak-kakakku yang cantik... yuk mari dilamar tas Nazala ini :) Mumpung masih ada stok! Update terakhir dari owner Emgie, koleksi perdana Emgie sudah hampir ludes diborong teman-teman dan kolega kami, karena emang Emgie bagus dan harganya hemattt!
Yang mau order, kirim pesan via WA ya untuk fast response! SMS sering telat dibaca karena yang masuk banyak.
See you at the next post!
Xoxo